PUNYA PERTANYAAN?

PERTANYAAN UMUM

HARGA & PENAWARAN

PANDUAN PENGGUNAAN

Apa itu Dirigo?

Dirigo adalah aplikasi yang ditujukan pada usaha toko grosir dan ritel dalam mengelola inventori dan penjualan barang. Dengan menggunakan sistem online, aktivitas yang sebelumnya harus dilakukan secara manual dan terbatas oleh lokasi dapat Anda selesaikan secara mudah, aman, dan dimana saja.

Mengapa memilih Dirigo?

Selain menyediakan fitur yang lengkap dan masih akan terus bertambah, tim support Dirigo siap membantu pengguna baru untuk apapun keperluan Anda, termasuk jika beralih atau bertransisi dari sistem manajemen yang digunakan sebelumnya. Kami juga menawarkan kustomisasi sistem sesuai kebutuhan usaha Anda.

Usaha saya memiliki beberapa cabang/gudang, apakah Dirigo bisa mengakomodasi hal tersebut?
Ya, Dirigo dapat mengakomodasi usaha yang memiliki beberapa cabang/gudang. Dirigo juga menyediakan fitur ‘Transfer Barang’ yang dapat melacak perpindahan produk dari satu gudang ke gudang lainnya.
Apakah sistem POS Dirigo memfasilitasi penggunaan Barcode/QR Code?
Ya, Dirigo sudah memfasilitasi penggunaan Barcode/QR Code pada module POS dan Penerimaan Stok.
Apakah Dirigo memfasilitasi pembayaran digital?
Selain untuk pencatatan, saat ini Dirigo belum memfasilitasi pembayaran digital.
Apakah Dirigo menyediakan perangkat yang dibutuhkan?
Tidak, karena semua perangkat yang dapat tersambung ke internet dapat digunakan untuk mengakses Dirigo.
Apa data pribadi dan toko saya Aman?
Ya, seperti yang sudah dijelaskan pada bagian Kebijakan Privasi, data anda hanya dapat diakses oleh anda sendiri, atau kami (dengan seijin anda). Penggunaan data pribadi/toko diluar untuk kepentingan layanan aplikasi hanya akan terjadi dengan persetujuan Anda
Bagaimana Dirigo bisa membantu perkembangan toko saya?
Dirigo dilengkapi berbagai macam fitur terbaik untuk memudahkan Anda dalam mengelola toko. Laporan-laporan (seperti laporan keluar masuk stok, laporan omzet, dst) dapat Anda akses dari mana saja dan kapan saja. Anda tidak perlu menghabiskan banyak waktu untuk mengurus pekerjaan-pekerjaan rutin lagi dan dapat berfokus pada pengembangan toko Anda.
Bisnis saya merupakan bisnis online. Apakah cocok memakai Dirigo?
Ya, fitur Dirigo tidak hanya berfokus pada POS. Dirigo juga dapat membantu Anda mengatur stok gudang, manajemen kontak, dan memberikan laporan toko Anda secara real time. Fitur lebih lengkap dapat anda lihat pada halaman Fitur
Perangkat dengan spesifikasi seperti apa yang cocok untuk mengoperasikan Dirigo?
Dirigo merupakan aplikasi berbasis website yang dapat diakses melalui perangkat apa saja selama dapat terkoneksi ke internet. Namun, untuk kenyamanan Anda, kami menyarankan Anda untuk menggunakan laptop/monitor PC untuk tampilan yang optimal.
Apakah Dirigo menawarkan berlangganan secara gratis?

Anda dapat bergabung dan mencoba semua fasilitas lengkap Dirigo (Fitur Pelanggan D’Premium) secara gratis selama 90 hari atau anda dapat berlangganan D’Lite yang kami tawarkan gratis selamanya

Berapa lama kontrak berlangganan Dirigo?

Dirigo menawarkan paket harga bulanan & tahunan. Silahkan cek pada halaman Harga

Apa saja paket layanan berlangganan yang ditawarkan Dirigo?
Dirigo menawarkan 3 jenis paket, yaitu D’Lite (Gratis selamanya *s&k berlaku), D’Basic, dan D’Premium (dapat dicoba gratis selama 90 hari). D’Basic adalah paket starter untuk kebutuhan umum transaksi sehari-hari usaha Anda. Dengan berlangganan D’Premium, Anda akan mendapatkan data laporan transaksi lengkap, beserta fitur-fitur lain untuk administrasi dan dukungan back office. Silahkan cek di halaman harga untuk mendapatkan informasi fitur secara lebih jelas
Apa saja opsi pembayaran untuk berlangganan Dirigo?
Saat ini, pembayaran yang dapat Dirigo melalui transfer rekening bank. Untuk lebih jelasnya, bisa menghubungi tim support kami.
Apakah ada biaya tambahan jika saya memiliki lebih dari 1 cabang atau gudang toko?
Tidak seperti kebanyakan sistem inventori diluar, Dirigo tidak membatasi jumlah gudang yang dapat dikelola oleh Dirigo. Tidak ada biaya tambahan untuk fitur ini.
Apakah saya bisa mendapatkan pengembalian dana jika berhenti menggunakan Dirigo di tengah-tengah?
Saat menggunakan Dirigo, Anda perlu berlangganan dengan sistem pembayaran tunai dimuka.
Jenis bisnis apa saja yang kompatibel dengan Dirigo?
Sejauh ini Dirigo banyak digunakan untuk toko-toko yang menjual barang umum, tetapi Dirigo sendiri dapat digunakan untuk usaha apa saja, baik ritel ataupun grosir.
Bagaimana jika saya perlu beberapa fitur tambahan diluar paket layanan yang disediakan?
Anda bisa berlangganan paket yang anda inginkan dan menambahkan paket D’Custom untuk fitur yang anda butuhkan
Bagaimana sistem pembayaran Dirigo?
Untuk berlangganan, Anda wajib melakukan transfer pembayaran terlebih dahulu dengan nilai transfer sesuai dengan paket langganan yang dipilih ditambah biaya PPN 10% dengan masa berlangganan minimal 1 (satu) bulan. Tim support kami membutuhkan waktu maksimal 3 (tiga) hari untuk memverifikasi pembayaran dan pengaktifan akun Anda.
Apakah memungkinkan jika saya ingin berlangganan dengan paket tersendiri (diluar paket fitur yang Dirigo sediakan)?
Kami menyarankan Anda mengikuti paket harga yang telah tersedia agar layanan Dirigo dapat Anda akses dengan cepat. Namun, jika toko Anda memiliki kebutuhan khusus, Anda bisa konsultasi dengan tim support Dirigo
Apakah Dirigo menawarkan layanan berlangganan yang berlaku selamanya (lifetime)?
Ya, Dirigo menyediakan paket D’Lite yang dapat aktif selamanya dengan syarat dan ketentuan tertentu. Apabila Anda tidak login dalam kurun waktu 90 hari sejak membuka akun/terakhir kali login, maka akun anda akan dibekukan.
Bagaimana cara mencoba gratis?

Silahkan registrasi di sini

Gadget/device apa yang perlu saya siapkan untuk menggunakan Dirigo?

Semua gadget yang bisa terkoneksi ke internet dapat digunakan untuk mengoperasikan Dirigo.

Apa saja aplikasi yang dibutuhkan untuk mengoperasikan Dirigo?

Karena Dirigo berbasis website, pengoperasian Dirigo tidak memerlukan aplikasi apapun selain browser.

Apabila terjadi masalah saat mengoperasikan Dirigo, apa yang harus saya lakukan?
Anda dapat menghubungi tim support Dirigo yang akan siap membantu 24 jam penuh bagi Anda yang mengalami kesulitan.
Apakah tim Dirigo dapat datang ke toko/gudang saya untuk melakukan demo?
Sementara Dirigo baru bisa memberikan Demo langsung di kota-kota tertentu, yaitu Jakarta dan Surabaya.
Apabila terjadi kendala, apakah ada bantuan teknis dari Dirigo yang bisa datang ke toko/gudang saya?
Semua kendala dan pertanyaan dapat ditanyakan pada Customer Service kami yang akan mencoba membantu secara remote atau online terlebih dahulu.
Berapa jumlah pengguna yang bisa mengoperasikan Dirigo?
Sesuai dengan paket layanan Anda, maksimum 1 user untuk paket D’Lite, 5 untuk paket D’Basic, dan tak terbatas untuk paket D’Premium.
Bagaimana jika saya lupa username saya?
Anda dapat menghubungi tim support Dirigo untuk verifikasi data Anda.
Apakah penggunaan Dirigo mengharuskan saya terus terhubung dengan internet?
Ya, Dirigo saat ini merupakan aplikasi berbasis web, sehingga Anda memerlukan internet untuk dapat mengakses sistem kami.
Apakah saya bisa berganti jenis paket walaupun masa kontrak paket sebelumnya belum habis?
Ya, anda bisa berganti jenis paket kapan pun. Silahkan menghubungi tim kami untuk berdiskusi.
Apakah saya dapat menerapkan diskon yang berbeda untuk setiap produk dalam toko saya?
Ya, Anda cukup membuka fitur “Pengaturan Harga Spesial” dan memasukkan jenis-jenis potongan harga/diskon yang Anda inginkan

LANGKAH SELANJUTNYA

Pastikan kamu mengenal #TemanMelangkah mu dengan baik.

Hubungi Kami:

Supaya kamu lebih yakin lagi..